Wednesday, October 06, 2004
Anne Ahira, Siapa sesungguhnya Engkau??
Pagi ini melakukan aktifitas pagi yakni "blogwalking", berkunjung ke blog2 orang dan "maen-maen" ke blogfam. Disitu ada topik hangat yang saya buta sama sekali. Topiknya sih sudah mendunia, tapi nama orangnya baru aja "muncul" di kepala Saya atau bahkan mungkin kepala Anda. Topiknya yang udah mendunia itu kurang lebih begini, "Kaya lewat internet" or "berpenghasilan gede lewat internet" dengan tokoh yang baru muncul di kepala saya gadis asal Bandung yakni Anne Ahira. Konon katanya dirinya dimuat di SWA edisi 15 September (Semoga mama nyimpen edisi ini buatku *fingers crossed*).
Akhirnya Saya mencari tau ttg orang ini. Anne Ahira, sekilas mirip nama orang Jepang tapi ternyata dari Indonesia (*Bangga mode: ON*). Saya berkunjung ke Blognya Mas Priyadi dan topik di thread blogfam ini untuk mengorek informasi ttg Dia. Saya juga berkunjung kesini dan Googling dengan mengetik nama Anne Ahira. Hasilnya, nama Anne Ahira sudah populer sebagai internet marketer. Dia tidak terkenal di Indonesia, tapi sudah meng-internasional. Saya kutipkan beberapa komentar dari site itu:
It is not in decades but in few years Anne Ahira will easily be recognized as one the World-Famous Gurus of the most sophisticated internet business and marketing.” ( Jalbuu Choinhor, Ph.D, Ambassador E&P, USA )
You really should take a look at Anne Ahira's Marketing System – I assure you it will shake the Internet in months and years to come! (Wilson Yeo - Singapore)
Tetapi, di blognya Mas Priyadi mencoba meng-counter Anne Ahira dengan kutipan-kutipan yang ada di Majalah tempo. Mas Priyadi mengatakan kalau yang dimuat di media itu hanya sisi non-teknis nya saja alias menurut hemat saya hanya sisi keberhasilan saja. Mereka tidak mengungkap sisi teknisnya atau bagaimana dia (Anne) bisa menjadi seperti itu..
Saatnya menyetel otak kita untuk berpikir dan tidak gampang percaya pada media.. Blogwalking lagi aaaahhh.... :) Siapa sih sebenarnya Anne Ahira.. Saya kok masih blurry yaa.. Saya kok pengen tau lebih lanjut... ada yang tau??