Syahrani's Weblog Rani-Rina's Weblog
Thursday, March 03, 2005

BBM dan PUSKESMAS

Ada kutipan menarik di DETIK siang ini tentang Iklan dukungan terhadap kenaikan BBM oleh masyarakat yang kita (kita itu siapa ya? :p) anggap sebagai intelektual mulai dari Jubir Presiden (Andi Malarangeng dan Dino Patti Djalal) --mau dipecat apa gak mendukung kebijakan presiden? :p-- sampai tokoh Islam liberal semacam Ulil Absar-Abdalla (koordinator JIL dan Direktur Freedom Institute), essayist (I love his writings :p) Goenawan Mohamad dan Jefrie Geovanie (Orang dekat Amien Rais yang juga Direktur The Indonesian Institute (tambah banya aja "institute" di Indonesia. Mau nyaingi ITB and ITS yaa? :p). Kutipannya begini (dimuat juga di satu halam penuh harian KOMPAS 26/2):

"Lihatlah faktanya. Dengan harga minyak dunia sekarang, subsidi BBM akan menghabiskan hampir Rp. 200 miliar setiap harinya hanya untuk menyangga harga BBM. Berpa sekolah dan Puskesmas, yang dapat kita bangun setiap hari, setiap minggu, atau setiap bulan dengan dana sebesar itu?"

hehe pikiran Saya ketika membaca itu tertuju kepada satu kata. PUSKESMAS....

Kalau Anda bertanya ke anaknya Pak menteri misalnya, "Kemana Anda pergi dikala Anda sakit?". Mungkin Semua atau mayoritas akan menjawab "Saya akan pergi ke Dokter". Sebagian pasti akan menjawab, "Saya akan pergi ke rumah sakit". Bukankah begitu? Pun dengan Saya akan menjawab dengan jawaban yang serupa.

Ada nggak yang kira-kira menjawab, "Saya akan pergi ke PUSKESMAS" atau "saya akan ke POSYANDU?".. hehehe

Saya lahir di Lumajang. Itu adalah kota kecil yang apabila orang bertanya darimana asal kota Saya dan saya menjawab "Lumajang", orang pasti akan mengikuti dengan pertanyaan, "Hah?!! dimana tuh Lumajang?" hehehe... Jadi saking kecilnya kota Lumajang, jarang orang tau akan kota ini.

Seingat Saya, Saya dulu pernah masuk ke PUSKESMAS (Pusat Kesehatan Masyarakat?) untuk memeriksa kesehatan (karena PUSKESMAS itu dekat dengan SD Saya dulu). Tapi dibanding dengan PUSKESMAS, lebih sering ke dokter. Tapi Saya jarang sakit, soalnya sampai sekarang Saya masih takut ama dokter apalagi terus disuntik.. hahahaha (malu2xin yaa? :p)

Tapi sekarang, ketika jaman sudah maju, PUSKESMAS lambat laun jarang kita dengar. Kata PUSKESMAS jauh lebih rendah daripada RUMAH SAKIT. PUSKESMAS kalah mentereng dengan kata "Dokter". Padahal, di Puskesmas juga ada dokter or mantri minimal. Hehehe lucu ya kalau dipikir...

Ini adalah gambaran kecil (ingat, kecil!) tentang besarnya jurang kesenjangan sosial. Tingkatan-tingkatan sosial di Indonesia benar-benar terasa dan akan menimbulkan strata-strata baru. Ada ekonomi kelas menangah, kelas atas dan kelas bawah. Ada rakyat kecil, ada rakyat gede, ada rakyat agak gede dikit, ada juga rakyat setengah gede dan setengah kecil (heheh ngasal :p). Walhasil, jangan salahkan apabila kriminalitas tetap tinggi. Karena kurangnya social security (pengaman sosial) dari pemerintah. Dulu sih ada namanya JPS (jaringan Pengaman Sosial?), tapi entah gimana kabarnya sekarang (apa kabar JPS? hehehe). Saya sih berharap, semoga kenaikan BBM dapat menambah kesejahteraan rakyat. Rakyat menjadi equal (bisa gak ya?). Dan subsidi BBM itu kita alihkan ke kantong rakyat2x kecil yang masih memakai PUSKESMAS (hehehe).

Saya jadi lebih pas menyebut PUSKESMAS adalah kependekan dari Pusat Kesehatan Masyarakat (Menengah ke bawah? atau miskin? atau tradisional? atau masyarakat pelosok? hehehe)...

Aaah itu sih terserah Anda.... hehehe ada yang masih ke PUSKESMAS kalau sakit? atau POSYANDU? :p



Author

Rani

"Syahrani's Weblog" is where I restore everything (writings, stories, religious, social, politics, current affairs, marketing, thoughts, sports, internet, essays, pictures or what so ever) that amazed me during time.

A 23 year-old, worker, family-man and a Post-Graduate MBA student. Living in Melbourne (Australia). Email: syahrani AT gmail.com .

Ads


Archives

August 2004
September 2004
October 2004
November 2004
December 2004
January 2005
February 2005
March 2005
April 2005
May 2005
June 2005
July 2005
August 2005
September 2005
October 2005
November 2005
February 2006
March 2006
April 2006
May 2006
June 2006
August 2006
September 2006
October 2006
November 2006
December 2006
February 2007
April 2007
May 2007
April 2008
August 2008
September 2008
October 2008
November 2008
January 2009

Friends

*)Iin
Abhirhay
Adai
Avianto
Bahtiar
Benny Chandra
Budi Rahardjo
Budi Wijaya
Canti
Diaz Fitra
Didats Triadi
Dody
Emil
Enda Nasution
Farhana
Farid Gaban (Pena Indonesia)
Farid Gaban (Solilokui)
Fisto
Goiq
Guntur
Hermawan Kartajaya
Idban
Ikhlasul Amal
Imponk
Kere Kemplu
Mbak Syl
Lantip
Luluk
Maknyak
Manda
MDAMT
Nurani Susilo
Priyadi
Riza Nugraha
Rudy
Sa
Thomas Arie Setiawan
Tiwi
Wimar Witoelar
Yulian Firdaus

Credits

Blogger
Haloscan
Photobucket


Nedstat Basic - Free web site statistics Personal homepage website counter